Text
Manajemen Konflik
Konflik merupakan sesuatu yang tidak dapat dihindarkan dalam kehidupan manusia. Bahkan sepanjang kehidupan, manusia senantiasa dihadapkan dan bergelut dengan yang namanya konflik. Ketika dua atau lebih entitas sosial yaitu, individu, kelompok, organisasi, bahkan negara saling berhubungan dalam mencapai tujuan mereka, hubungan mereka mungkin menjadi tidak cocok atau tidak konsisten.
Manajemen konflik juga memainkan peran penting dalam menyelesaikan sebuah konflik. Manajemen Konflik melibatkan langkah-langkah yang dilakukan untuk mencegah konflik pada waktu yang tepat dan juga membantu menyelesaikannya secara efektif dan lancar. Tidak ada konflik yang bisa dimulai dengan sendirinya. Harus ada peristiwa atau kejadian untuk memicu hal yang sama. Melalui manajemen konflik, seseorang benar-benar mengetahui kemungkinan peristiwa yang dapat memulai konflik dan mencoba sebaik mungkin untuk menghindarinya.
Tidak tersedia versi lain